Agen TravelAlphardBusElfHiaceJawa BaratJawa BaratJawa BaratKulinerKulinerSewaSewa MobilTips & Rekomendasi

4 Tempat Wisata Kuliner Puncak Bogor yang Hits dan Murah

Puncak Bogor adalah salah satu destinasi wisata yang paling populer di Indonesia, terutama bagi warga Jabodetabek yang ingin melepaskan rasa penat dan menikmati udara sejuk pegunungan. Tidak hanya itu, ada beberapa tempat kuliner Puncak Bogor yang bisa mengunggah selera.

Rekomendasi Tempat Kuliner Puncak Bogor

Apabila kamu sedang mencari tempat kuliner Puncak Bogor yang enak, di bawah ini ada beberapa rekomendasi pilihannya :

1. Cimory Mountain View

Tempat Wisata Kuliner Puncak Bogor
Orami.com

Terletak di Jalan Raya Puncak KM 77, Cimory Mountain View memberikan penawaran pemandangan yang tidak kalah indah dengan Cimory Riverside. Ada beberapa menu makanan yang bisa kamu cicipi, seperti soto mi, iga bakar, burger steak dan masih banyak lagi.

Untuk minumannya, kamu bisa mencoba berbagai macam aneka olahan susu segar yang nikmat. Harganya berkisar Rp15.000–Rp60.000-an. Ada pula Cimory Mini Farm yang bisa dikunjungi bersama rombongan minimal 25 orang.

Kamu juga bisa melihat peternakan sapi yang luas sembari memberi makan dan memerah susu. Tidak hanya sampai di situ, kamu juga bisa menyaksikan proses pembuatan susu. Setelah itu, belilah susu segar sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah, ya!

2. Nicole’s Kitchen & Lounge

Nicole’s Kitchen & Lounge merupakan salah satu restoran dengan pemandangan pegunungan yang menyediakan berbagai macam hidangan, mulai dari western hingga Indonesia.  Restoran ini juga menawarkan pemandangan yang indah dari teras restorannya yang menghadap ke pegunungan dan bentang luas kebun teh.

Suasana di tempat makan atau restoran ini begitu cozy dengan interior yang elegan. Selain itu, restoran ini juga menyediakan live music untuk menambah kenyamanan para pengunjung.

Beberapa menu yang populer di restoran ini adalah wagyu steak, ikan bakar, sop buntut, dan nasi goreng.  Berbagai makanan western seperti pizza, pasta dan burgernya juga sangat menggoyang lidah.

Tersedia juga berbagai minuman, mulai dari kopi, teh, jus, hingga minuman beralkohol seperti wine dan bir. Masih berada di lokasi yang sama, tersedia juga Nicole’s Chocolaterie yang menawarkan berbagai macam produk olahan cokelat.

3. Meranti Restaurant

Tempat Wisata Kuliner Puncak Bogor
PergiKuliner.com

Apabila kamu sedang mencari tempat untuk sarapan, Meranti Restaurant di Puncak Pass Resort bisa menjadi tujuan yang paling tepat. Pasalnya, restoran ini buka mulai dari pukul tujuh pagi.

Suasana yang ditawarkan juga cukup nyaman. Kamu bisa memilih area dalam ruangan atau luar ruangan. Makanan yang ditawarkan juga sangat beragam, mulai dari makanan Asia hingga barat.

Salah satu menu yang harus kamu coba adalah menu Poffertjes, yaitu camilan manis yang sudah dilengkapi dengan gula halus. Ada pula hidangan lainnya seperti sop buntut, nasi timbel dan lainnya.

4. De’Savanna Restaurant

Tidak seperti destinasi kuliner pada umumnya, De’Savanna Restaurant memberikan penawaran pengalaman menyantap makanan unik dengan sensasi safari.

Kapan lagi bisa makan di ruangan berdesain interior cantik dan  menawarkan pemandangan satwa-satwa yang mungkin belum pernah kamu lihat sebelumnya? De’Savanna Restaurant mengeklaim adalah satu-satunya restoran di Indonesia yang mempunyai exhibit satwa asal Afrika.

Di sini, kamu juga bisa menyaksikan langsung tingkah lucu zebra, meerkat, lemur ekor cincin, patagonia mara, dan bejibun koleksi satwa unik lainnya. De’Savanna Restaurant memiliki konsep Light & Bright yang menawarkan berbagai menu makanan tradisional.

Mengingat letaknya yang berada di kawasan Puncak, Bogor, menu yang ditawarkan  adalah makanan tradisional khas Sunda. Ada juga beberapa menu makanan yang wajib kamu coba pada saat mengunjungi tempat kuliner satu ini, yaitu nasi bakar, sate maranggi, sup buntut dan iga bakar.

Berkunjung ke Tempat Kuliner Puncak Bogor dengan Agen Travel Terpercaya 

Tempat Wisata Kuliner Puncak Bogor
Jawapos.com

Kota Bogor, terletak sekitar 60 kilometer selatan Jakarta dan mempunyai beberapa tempat wisata kuliner di Puncak Bogor yang murah dan enak. Terkenal dengan iklim sejuknya, keindahan alam, serta berbagai atraksi budaya dan sejarah, Bogor menarik banyak wisatawan di setiap tahun.

Ketika kamu mempunyai rencana perjalanan mandiri maupun menggunakan paket wisata Bogor, maka menggunakan jasa sewa mobil berkualitas bisa menjadi pilihan yang bijaksana. Berikut adalah beberapa alasan mengapa traveling ke Kota Bogor dengan jasa sewa mobil berkualitas adalah pilihan yang baik:

1. Fleksibilitas Perjalanan:

Ketika kamu  menggunakan jasa sewa mobil Bogor, maka mempunyai kendali penuh atas jadwal perjalanan kamu . Selain itu, kamu  juga bisa dapat memutuskan kapan dan di mana kamu  ingin pergi, tanpa terikat oleh jadwal transportasi umum yang ketat. Ini memungkinkan kamu  untuk menjelajahi Bogor dengan lebih leluasa dan sesuai dengan keinginan kamu .

2. Kemudahan Akses ke Atraksi Wisata:

Bogor mempunyai berbagai macam atraksi wisata yang tersebar di berbagai wilayah kota. Dengan menggunakan mobil sewaan, kamu  dapat dengan mudah mencapai tempat-tempat seperti Kebun Raya Bogor, Istana Bogor, Taman Safari Indonesia, dan masih banyak lagi. Ini akan menghemat waktu perjalanan dan memberimu  lebih banyak waktu untuk menikmati pengalaman di setiap tempat.

3. Kenyamanan dan Privasi:

Perjalanan dengan mobil sewaan memberikan kenyamanan yang lebih besar dibandingkan dengan transportasi umum. kamu dapat menikmati perjalanan dengan privasi kamu  sendiri atau bersama keluarga atau teman-teman tanpa harus berbagi ruang dengan orang asing.

4. Pengetahuan Lokal Sopir:

Banyak penyedia jasa sewa mobil di Bogor menyediakan sopir yang berpengetahuan tentang area tersebut. Mereka dapat memberikan informasi berguna tentang tempat-tempat menarik, restoran terbaik, dan rute tercepat untuk sampai ke tujuan kamu . Ini akan membantu kamu  menjalani pengalaman perjalanan yang lebih informatif.

Di dalam rangka membuat perjalanan kamu  ke Bogor menjadi pengalaman yang lebih lancar, nyaman, dan menyenangkan, menyewa mobil berkualitas adalah pilihan yang sangat baik. kamu  juga bisa menyesuaikan perjalanan sesuai dengan preferensi kamu , menjelajahi kota ini dengan bebas dan mengoptimalkan waktu untuk menikmati semua atraksi yang ditawarkan oleh Bogor. Dengan demikian, jangan ragu untuk mencari penyedia jasa sewa mobil yang terpercaya ketika kamu berencana ke tempat wisata kuliner Puncak Bogor dengan nuansa alam .

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *