Agen TravelAlphardBusElfHiaceSewaSewa Mobil

6 Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta, Cocok untuk Dikunjungi

Sebagai ibukota Indonesia, tidak heran lagi ketika Jakarta memberikan penawaran banyak tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Meski begitu, ketika kamu menginginkan tempat wisata yang tidak padat dikunjungi oleh kalangan masyarakat, maka ada beberapa spot wisata tersembunyi di Jakarta yang bisa dikunjungi. 

Rekomendasi Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta 

Sebagai berikut adalah deretan spot wisata tersembunyi di Jakarta yang bisa kamu kunjungi bersama teman maupun keluarga : 

1. Museum Taman Prasasti

Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta 
Kompas.com

Spot wisata yang tersembunyi di Jakarta pertama adalah Museum Taman Prasasti. Museum satu ini adalah cagar budaya yang menjadi peninggalan masa colonial Belanda dan tidak heran jika tempatnya bernuansa seperti berada di Eropa.

Berlokasi di kawasan Tanah Abang, museum ini mempunyai banyak koleksi prasasti kuno dan miniature makam dari berbagai provinsi yang ada di Indonesia. Salah satu koleksinya adalah kereta jenazah antik.

Sebelum dijadikan sebagai museum seperti sekarang, bangunan ini dahulunya difungsikan sebagai tempat pemakaman umum yang dikenal dengan nama Kebon Jahe Kober. Ada banyak sekali tokoh terkenal Belanda ada di sini.

2. Taman Tabebuya

Beralih ke Jakarta Selatan, kamu bisa menemukan spot tersembunyi yang ada di Jakarta lainnya di sini. Spot yang di maksud adalah Taman Tabebuya. Nama taman ini diambil dari nama pohon Brazil yang menghiasi sekitar taman.

Keunikan dari pohon ini adalah mempunyai warna merah seperti layaknya bunga Sakura. Meski begitu, bunga pohon ini relative sulit ditemukan karena hanya mekar pada beberapa musim tertentu saja.

Selain bisa menikmati keindahan, kamu bisa memaksimalkan beberapa fasilitas lainnya yang ada di Taman Tabebuya. Ada beebrapa fasilitas lainnya yang bisa dimanfaatkan, seperti gazebo, lapangan olahraga dan peralatan fitnes.

3. Kampung Betawi

Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta 
Kumparan.com

Bagi kamu yang ingin liburan di spot tersembunyi sekaligus mendapatkan edukasi soal budaya Jakarta, maka kamu wajib mengunjungi tempat wisata Kampung Betawi yang berada di Jakarta Selatan. Kampung Betawi adalah salah satu aset berharga yang dimiliki oleh Jakarta.

Pasalnya, melalui kampung ini, kelestarian budaya Jakarta khususnya Betawi masih bisa dipertahankan di tengah gempuran banyak budaya asing. Tidak heran jika kamu bisa melihat langsung beberapa rumah yang masih menganut gaya Betawi. Selain rumah khas Betawi, kamu bisa menjumpai aktivitas sehari-hari masyarakat Betawi seperti latihan pukul dan lainnya sebagainya.

4. Terowongan Jalan Kendal

Dari spot tersembunyi Jakarta yang ada di dalam daftar kali ini, bisa jadi spot tersembunyi Jakarta satu ini bukan termasuk tempat wisata Jakarta. Pasalnya, untuk spotnya sendiri berupa sebuah terowongan di salah jalanan Jakarta.

Terowongan Jalan Kendal ini biasa disebut dengan terowongan khusus untuk pejalan kaki dan disulap supaya terlihat lebih cantik dan artistik. Lampu warna-warninya bisa memberikan kesan instagramable. Selain terowongannya yang akan sangat indah pada saat malam hari, ada mural di beberapa spot di Terowongan Jalan Kendal yang bisa kamu jadikan sebagai background foto untuk feed Instagram supaya terlihat kece.

5. Hutan Kota Srengseng

Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta 
Akurat.com

Hutan Kota Srengseng adalah salah satu spot tersembunyi Jakarta lainnya yang sayang sekali untuk dilewatkan. Hutan kota seperti ini yang sebenarnya bisa memberikan suasana yang lebih asri untuk Jakarta yang sumpek.

Sebelum dialihfungsikan sebagai hutan kota, spot tersembunyi Jakarta ini dahulu sangat dikenal sebagai tempat akhir pembuangan limbah sampah di DKI Jakarta. Namun sekarang, tempat ini menjadi ruang terbuka hijau yang jadi destinasi liburan.

Selama berada di spot tersembunyi Jakarta yang satu ini, kamu akan disuguhi dengan tempatnya sangat luas. Dengan luas 15 hektar, kamu bisa berkeliling sembari mencari spot berfoto juga beristirahat di pohon rindang.

6. Pelabuhan Sunda Kelapa

Apabila kamu termasuk salah satu orang yang suka melihat kapal-kapal sedang beroperasi, Pelabuhan Sunda Kelapa adalah spot tersembunyi Jakarta yang pas untuk dikunjungi. Kamu pasti akan merasa terpuaskan dengan pemandangan yang ada di spot wisata satu ini.

Sebagai salah satu pelabuhan paling tua yang ada di Indonesia, Pelabuhan Sunda Kelapa pun termasuk salah satu saksi sejarah yang mana tempat inilah menjadi cikal bakal kota Jakarta seperti sekarang. Sepanjang dermaganya, kamu bisa melihat secara langsung kapal-kapal kayu tradisional yang terparkir dan berjajar. Bahkan, kamu bisa langsung mengeluarkan smartphonemu dan memotret beberapa tempat yang ada di sini.

Berkunjung ke Spot Wisata Tersembunyi di Jakarta Bersama Sewa Mobil Terpercaya 

Berwisata atau berkunjung ke tempat makan menggunakan jasa sewa mobil dengan pelayanan terbaik adalah pilihan yang tepat. Di era yang serba canggih seperti sekarang banyak sekali jasa sewa mobil yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. 

Akan tetapi, tidak semua pihak jasa pemberi layanan sewa mobil ini memberikan layanan terbaik kepada para konsumennya. Maka dari itu, untuk kamu yang ingin melakukan sewa mobil harus benar-benar teliti di saat akan memilih tempat sewa mobil. 

Jangan sampai kamu salah memilih tempat sewa mobil, karena bisa berdampak terhadap kualitas perjalanan yang akan diberikan. Pastikan, untuk pihak pemilik layanan sewa mobil sudah memberikan beberapa fasilitas pendukung secara lengkap dan salah satunya adalah pelayanan selama 24 jam. 

Dengan kamu memilih layanan sewa mobil yang tepat, maka akan diberikan perjalanan ke beberapa tempat wisata dan kuliner secara lebih nyaman serta menyenangkan. Bagi kamu yang ingin melakukan perjalanan menggunakan jasa sewa mobil terbaik dan harga murah, maka bisa langsung menghubungi nomor telepon maupun customer service.  

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *